Kurang puas rasanya kalau makan ayam bakar, tapi rasa bumbunya tidak sampai ke bagian dalam daging. Padahal, kita sudah membuatnya susah payah. Atau, mengeluarkan uang tak sedikit demi bisa menikmati ayam bakar.
Kalau mau belajar, Anda tak perlu lagi mencemaskan hal itu. Cukup aplikasikan resep ayam bakar bumbu kemiri berikut ini hingga tuntas. Pasti hasilnya memuaskan. Bumbunya terasa hingga bagian terdalam dari daging ayam bakar tersebut.
Bahan untuk membuat ayam bakar bumbu kemiri gurih bumbunya meresap hingga ke bagian terdalam:
1. 1 ekor ayam, potong dengan bentuk dan ukuran sesuai selera.
2. 600 milliliter air putih.
3. 2 sendok makan minyak sayur untuk menumis.
Bumbu ayam bakar bumbu kemiri:
1. 1 buah jeruk nipis, ambil airnya saja.
2. Lengkuas seukuran 2 sentimeter, dimemarkan.
3. 1 batang serai, gunakan bagian putihnya saja, kemudian dimemarkan.
4. Garam dan gula merah yang sudah disisir.
Bumbu kemiri yang dihaluskan untuk membuat ayam bakar:
1. 5 butir kemiri yang sudah disangrai.
2. 5 siung bawang putih.
3. 8 siung bawang merah.
4. 1 sendok teh ketumbar yang sudah disangrai.
5. 1 sendok teh terasi yang sudah matang (dibakar/disangrai).
Tips:
1. Jenis ayam yang digunakan boleh apa saja. Baik ayam kampung, ayam negeri, maupun ayam broiler.
2. Bila ingin mendapatkan rasa pedas, Anda tinggal menambahkan cabai pada bumbu yang dihaluskan.
Cara membuat ayam bakar bumbu kemiri bumbunya meresap hingga ke bagian paling dalam:
1. Tusuk-tusuk permukaan potongan ayam dengan menggunakan garpu, supaya bumbu meresap hingga bagian paling dalam, balur dengan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit.
2. Sembari menunggu ayam siap, panaskan minyan sayur untuk menumis.
3. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai harum.
4. Tambahkan serai dan lengkuas, tumis sampai harum dan bumbu halus matang, angkat.
5. Gunakan untuk membumbui potongan ayam, biarkan sampai meresap (lebih kurang selama 20 menit).
6. Bakar sambil dibolak-balik dan dioles sisa bumbu sampai kecokelatan, angkat.
7. Pindah ke wadah saji, ayam bakar bumbu kemiri bumbunya meresap sampai ke bagian paling dalam sudah siap dinikmati. Simak juga resep ayam ketumbar khas masyarakat Belitung gurih asam enak banget atau resep ayam masak santan pedas dan kelapa parut sangrai super gurih.
Resep ayam bakar kemiri bumbunya meresap hingga ke bagian paling dalam ini cukup untuk 8 porsi.