Puding Neopolitann

Bismillah...puding 3 lapis berbahan dasar susu dan cokelat 3 rasa ; cokelat, stroberi, dan vanila ini saya beri nama Puding Neopolitan. Neopolitan saya ambil karena identik dengan elemen warna penyusunnya ; cokelat, pink, dan putih.

Puding Neopolitan, saya sudah pernah buat sebelumnya di link berikut
http://ift.tt/2hQZHG6

Bedanyaaa...puding ini dengan puding di link atas hanya pada toping buah di atasnnya (sebagai garnish dan penambah cita rasa). Itu sajaa... yang lain samaa.

Berikut saya tuliskan lagi resepnya ya biar gampang kalo anda mau mencobanya.

Puding Neopolitan
Resep by Titi Klikue

Bahan I - Puding Cokelat
- 700 ml susu uht coklat
- 120 gr gula pasir
- 1 bungkus agar agar coklat
- 1/4 sdt garam dapur
- 50 gr dcc
- 1/2 sdt pasta cokelat
- 1 sdm coklat bubuk

Bahan II - Puding Pink
- 700 ml susu uht stroberi
- 150 gr gula pasir
- 1 bungkus agar agar bubuk plain
- 50 gram coklat rasa stroberi

Bahan III - Puding Putih
- 700 ml susu uht putih
- 150 gr gula pasir
- 1 bungkus agar agar bubuk plain
- 50 gram wcc

Cara Membuat

Puding I - Puding Cokelat
Siapkan panci, masukan : susu cair, gula pasir, agar agar bubuk, garam, dcc, cokelat bubuk, dan pasta cokelat-- rebus di atas api sedang sambil terus diaduk sampai mendidih. Matikan api.

Puding II - Puding Pink
Siapkan panci, masukan : susu cair, gula pasir, agar agar bubuk, dan cokelat -- rebus di atas api sedang sambil terus diaduk sampai mendidih. Matikan api.

Puding III - Puding Putih
Siapkan panci, masukan : susu cair, gula pasir, agar agar bubuk, dan cokelat -- rebus di atas api sedang sambil terus diaduk sampai mendidih. Matikan api.

Penyelesaian

1. Siapkan loyang tulban basahi air, disihkan.
2. Tuang pufing I, biarkan setengah beku.
3. Panaskan kembali puding II - pink  tuang semua diatas puding I, biarkan setengah beku.
4. Panaskan kembali puding III - putih, tuang diatas puding pink,  biarkan setengah beku.
5. Biarkan uap panas hilang dan suhu puding sama dengan suhu ruang, masukkan ke dalam lemari es kurang lebih 4 jam supaya antar lapisan melekat sempurna.
6. Setelah 4 jam dalam lemari es, puding siap disajikan sesuai selera.
7. Enak disajikan bersama vla vanila....Selamat mencoba yaaa....

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Resep Sate TaichanNetiRecipes - Bagi yang menyukai dunia kuliner mungkin sudah mengenal menu makanan yang lagi tren di akhir tahun 2016 yaitu Sate Taichan. Te… Read More...
  • GADO-GADO Bismillahirrohmanirrohim Assalamu'alaykum warahmatullahi wabarakatuh Postingan tentang gado-gado lagi ya, maklum saya hobby banget makan… Read More...
  • Unifi sekali lagi....  Asalamualaikum dan selamat berhari minggu buat kawan2 semua... semuga semua dalam lindungan Allah jua hendaknya... dan Alhamdulillah … Read More...
  • UNBAKED GREEN TEA LATTE KLAPPERTAART Bismillahirrohmanirrohim Assalamu'alaykum warahmatullahi wabarakatuh Halooo apa kabar? Lama nian gak update blog ya dan sekalinya update… Read More...
  • Kasui Goyang Assalamualaikum.. Jika semalam kita dah menikmati keenakkan kuih koci yang lembut dan meleleh-leleh.. hari ini satu lagi resepi kuih trad… Read More...