Tips Bagaimana Menghilangkan Bau Tanah Pada Ikan Sungai Tawar


Teman-teman Neti Recipes
Ikan merupakan bahan makanan yang mengandung protein yang tinggi serta rendah lemak, menjadikan ikan sebagai santapan favorit masyarakat Indonesia.

Dan tentunya olahan ikan yang lezat untuk disantap juga terletak pada kesegaran bahan baku yakni pemilihan ikan yang segar.

Apalagi dengan kekayaan perairan laut indonesia yang luas, menjadikan ikan tidaklah sulit di temukan di pasar-pasar tradisional yang ada.

Namun selain ikan laut yang kaya protein, terdapat ikan sungai tawar yang juga menjadi pilihan untuk di konsumsi.

Tetapi perlu di ketahui, ada beberapa jenis ikan sungai tawar yang memiliki bau tanah lumpur, sehingga tidak jarang membuat kita kurang berselera ketika menyantapnya.

Ikan sungai tawar yang kerap berbau tanah lumpur adalah ikan lele, ikan gurame, ikan mujair, ikan patin, ikan mas serta ikan bandeng sungai.

Bau tanah lumpur tersebut di sebabkan oleh senyawa kimia geosmin yang biasanya di hasilkan oleh alga hijau biru dan bakteri Actinomyus yang berada di dalam tempat penangkaran ikan tersebut.

Tetapi jangan khawatir dan jangan lantas menyerah untuk mengolah si ikan sungai tawar yang juga memiliki kandungan protin ini.

Yuk kita simak beberapa tips Menghilangkan Bau Tanah Pada Ikan Sungai Tawar.


Tiru Cara Restoran Yuuk

Membersihkan atau Menghilangkan Bau Tanah Pada Ikan Sungai Tawar pertama sekali bisa menggunakan cara berikut sebelum kita lanjut dengan tips yang ada.

Sebaiknya belilah ikan sungai tawar yang masih hidup, lalu taruh di dalam wadah yang berisi air bersih.

Biarkan semalaman, barulah keesokan harinya ikan di bersihkan sebelum di olah.

Buang sisik, jeroan dan isi perut ikan. Cuci bersih dengan air yang mengalir, dan kerat badan ikan menjadi beberapa bagian.





Tips Menghilangkan Bau Tanah Pada Ikan Sungai Tawar


1. Menggunakan Garam

Setelah ikan di bersihkan, lumuri semua bagian tubuh ikan dengan garam. Hanya 1 sendok teh untuk 1 kilogram ikan, jadi jangan terlalu banyak ya!

Lumuri dengan merata sampai ke bagian perutnya, kemudian simpan di kulkas agar garam dapat meresap.

Setelah di simpan selama kurang lebih 1 jam atau seharian di dalam kulkas, ketika akan di olah. Cuci kembali ikan dengan air yang mengalir sampai bersih dari garam yang sudah di lumuri ke ikan sebelumnya.

Barulah kemudian ikan dapat di olah seperti biasa.


2. Menggunakan Cuka Makan

Rendam tubuh ikan menggunakan cuka makan, jeruk nipis,lemon atau asam kandis yang kadarnya bersifat asam segar.

Cukup tuang 1 cangkir cuka ke bagian ikan yang sudah di bersihkan, dan biarkan selama 15-30 menit.

Setelah itu cuci bersih kembali untuk menghilangkan rasa asam dari cuka.

Baru kemudian ikan bisa di olah seperti biasa.

3. Menggunakan Susu

Untuk cara yang ini mungkin terdengar asing bagi teman-teman yang sangat jarang menemukan cara ini untuk merendam ikan yang berbau tanah lumpur

Tetapi cara ini ternyata cukup efektif di gunakan agar ikan tidak berbau tanah lumpur lagi.

Dan kelebihannya adalah juga dapat menambah rasa gurih dan lembut pada daging ikan yang di olah.

Caranya adalah cukup dengan merendam ikan ke dalam susu, tutup dengan plastik wrap lalu masukkan ke dalam lemari pendingin selama 1 jam.

Kemudian barulah olah ikan seperti biasa.


4. Menggunakan Rempah-Rempah

Ada beberapa jenis rempah-rempah yang bisa di gunakan untuk merendam ikan agar mengurangi bau tanah lumpurnya.

Tetapi sebelumnya tentu saja rempah-rempah tersebut harus di haluskan terlebih dahulu sebelum di pakai untuk merendam ikan.

Rempah-rempah dengan aroma yang kuat yang biasa di gunakan yaitu serai, daun jeruk, kunyit, bawang merah, bawang putih, dan kencur.

Haluskan rempah-rempah tersebut lalu pakailah untuk merendam ikan, diamkan selama kurang lebih 30 menit baru kemudian ikan dapat di olah seperti biasa.


Teknik Kerat Atau Menyayat Ikan

Hal ini sebenarnya sangat perlu di lakukan mengingat agar bahan rendaman yang sudah di sebutkan di atas dapat berfungsi menyerap dengan baik ke badan ikan.

Caranya mudah sekali kok...
Setelah ikan di bersihkan dan di buang isi perutnya. Buatlah kerat atau sayatan dari bagian belakang kepala hingga ke belakang ekor mengikuti garis tulang untuk ikan gurame, mas, dan ikan mujair.


Sedangkan untuk ikan lele, patin atau bandeng sungai. Kerat atau sayat melintang di bagian badan ikan dengan beberapa sayatan, barulah kemudian berikan rendaman sesuai selera anda.


Nah, cukup mudah bukan tips Bagaimana Menghilangkan Bau Tanah Pada Ikan Sungai Tawar.

Teman-teman tinggal praktekkan saja di rumah ya...
So, Enjoy Your Cooking Mom ^_^

Subscribe to receive free email updates: