Cara Bikin Combro Singkong Pedas, Wangi dan Renyah

combro @NetiRecipes

Combro merupakan makanan sederhana yang terbuat dari singkong dengan isian oncom pedas, oncom sejenis bahan makanan yang terbuat dari ampas tahu.

Combro singkong ini sudah sangat jarang di temui di jual di pasar tradisional. Agar tidak lupa dengan makanan khas jajanan indonesia yang satu ini, yuk kita buat sendiri combro singkong di rumah.

Bagi yang tidak begitu suka dengan oncom, isiannya bisa diganti dengan tempe yang di cacah halus. Dan untuk isiannya saya lebih suka mencampurnya dengan daun kemangi.

Bisa menambah rasa dan aroma combro lebih sedap dengan rasa pedas dari cabe rawit yang di giling bersama bumbu-bumbu lainnya. Combro merupakan makanan gorengan khas Jawa Barat atau Sunda.

combro @NetiRecipes

Combro hanya terbuat dari parutan singkong yang di bentuk bulat atau lonjong lalu di isi dengan sambal atau tumisan oncom yang pedas, lalu di goreng.
Baca Juga : Resep Tumis Daun Singkong Sederhana

Bahan-bahan untuk adonan combro :

  • 1 kg singkong, di parut
  • Garam halus secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Bawang goreng secukupnya ( optional )

combro @NetiRecipes

Bahan-bahan Untuk isian combro singkong :

  • Oncom secukupnya
  • Daun kemangi, banyaknya sesuai selera
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 5 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • Cabe rawit sesuai selera
  • Garam halus secukupnya
  • Gula pasir secukupnya

Cara Membuat

  1. Untuk isian : potong oncom lalu cacah halus dan iris tipis daun kemangi, sisihkan. Giling bumbu-bumbu seperti ketumbar, bawang merah, bawang putih dan cabe rawit, sisihkan
  2. Panaskan minyak goreng di wajan, tumis bumbu halus sampai harum
  3. Masukkan oncom dan kemangi, aduk hingga rata. Tambahkan garam dan gula pasir sesuai selera kemudian masak hingga oncom matang, angkat dan dinginkan
  4. Parut singkong, peras sedikit airnya. Tambahkan garam, gula dan bawang goreng bila suka. Aduk hingga tercampur rata
  5. Ambil sedikit adonan, pipihkan di tangan. Beri isian secukupnya, tutup bagian atasnya dengan adonan lagi, bulatkan atau bentuk pipih
  6. Panaskan minyak goreng, goreng combro hingga kecoklatan lalu angkat
Selamat Mencoba ya... So, Enjoy Your Cooking Mom :D


combro @NetiRecipes

Subscribe to receive free email updates: