Bala-Bala Alias Bakwan


Bala-Bala Alias Bakwan


Happy weekend teman-teman 💕

Menu sarapan enak di hari Sabtu yang cerah ini, tak perlu mahal 😃 Pagi-pagi goreng bakwan ala Bandung alias bala-bala, dimakan dengan nasi pecel, wis to gak perlu nasi, bisa habis 3 atau 5? Hayo ngaku 🤭🤣

Bahan :
  • 200 gram kol, iris halus
  • 1 wortel, iris kecil
  • 2 daun bawang, iris
  • 2 sledri, iris
  • 1/4 bawang bombai, iris
  • 150 gram terigu protein rendah agar kriuk
  • 150 ml air

Bumbu :
  • 2 bawang putih, halusin
  • 1 1/2 sdk teh kaldu ayam / atau ganti garam
  • 1/2 sdk teh merica bubuk
  • 1/4 sdk teh gula pasir

Cara Membuat :
  • Campur semua bahan, aduk rata
  • Sendokkan bulat2 ke minyak yang sudah di panaskan..usahakan terendam agar matang merata dan kriuk luarnya.
  • Bala-bala ini aku meniru tukang gorengan ala Bandung deket rumah..cuma tak tambah wortel. Kalau di tukang gorengan itu hanya kol aja sama daun bawang. Bala2 nya itu kriuk luar lembut di dalam karena jumlah sayuran banyak. Tidak perlu tambahkan telur ya..agar garing luarnya.
Selamat mencoba ya!




Subscribe to receive free email updates: